Text Line

Kita Bangsa yang Besar, Jangan Mudah Untuk Diadu Domba

Teks

Mohon Maaf Jika Anda Kurang Nyaman, Karena Blog Masih Dalam Perbaikan

Minggu, 03 Juni 2018

Kepribadian Seseorang Dapat Terlihat Dari Cara Orang Tersebut Memegang Handphone

Kepribadian Seseorang Dapat Terlihat Dari Cara Orang Tersebut Memegang Handphone

Pada zaman sekarang yang semakin maju ini sudah sangat marak handphone yang beredar. Kita juga hampir tidak pernah melihat orang yang tidak memakai handphone. Bahkan ada istilah yang muncul "Tiada hari tanpa memegang handphone rasanya gimana gitu?", dalam kondisi apapun bisa dibilang tangan kita tidak akan pernah terlepas dari handphone.

Namun tahukah Anda dari cara memegang handphone, ternyata kita bisa menunjukkan atau melihat kepribadian seseorang?

Secara umum ada empat tipe cara orang memegang handphone. Masing-masing cara tersebut menunjukkan kepribadian yang berbeda-beda juga.


1. Memegang satu tangan dan mengetik dengan jempol dari tangan yang sama

Gambar A: Memegang satu tangan dan mengetik dengan jempol dari tangan yang sama

Hal ini menunjukkan bahwa;

  • Orang tipe ini mengerti siapa yang memperlakukan Anda dengan baik dan yang tidak.
  • Tipe ini juga mengerti bagaimana menetukan batas bagi dirinya sendiri dan membedakan yang namanya cinta dan benci.
  • Tetapi ada kalanya orang ini biasanya lebih sering mengeluarkan perkataan yang kurang enak didengar, walaupun terkadang sebenarnya orang ini tidak memiliki maksud tertentu di balik hal tersebut. 
  • Tipe ini hanya berharap bahwa dunia ini adalah tempat yang sempurna, tempat dimana semua orang bisa merasakan kebahagiaan.
  • Dalam hal percintaan, orang tipe ini mempunyai proteksi yang kuat terhadap diri sendiri karena dipikulnya sekali tersakiti, tidak akan membiarkan kepahitan itu terjadi lagi kepada diri Anda.

2. Memegang dengan satu tangan dan mengetik dengan jempol dari tangan yang satunya.
Memegang dengan satu tangan dan mengetik dengan jempol dari tangan yang satunya.

Hal ini menunjukkan bahwa;
  • Tipe kepribadian yang satu ini adalah orang yang ingin dilindungi dan diperlakukan dengan baik dari orang-orang di sekitar.
  • Terkadang karena orang tipe ini terlalu baik dan tidak mempunyai pendirian yang terlalu kuat, orang tipe ini termasuk orang yang mudah dimanfaatkan oleh orang lain.
  • Tipe orang ini juga termasuk orang yang senang dengan kesederhanaan.
  • Tipe ini, orangnya tidak bisa blak-blakkan dan hanya bisa mengekspresikan perasaannya dengan kaku.
  • Dalam hal percintaan, orang ini bukan tipe orang yang ekspresif, oleh karena itu pasangan orang ini kurang bisa merasakan rasa sayang orang ini sepenuhnya.

3. Memegang dengan kedua tangan dan mengetik dengan kedua jempol tangan
Memegang dengan kedua tangan dan mengetik dengan kedua jempol tangan
Hal ini menunjukkan bahwa;
  • Tipe ini mempunyai keteguhan hati yang lemah. Setiap hal yang sangat ingin dilakukan selalu terhalang oleh ketakutan dan kekhawatiran.
  • Tipe ini lebih sering takut berharap terlalu tinggi kemudian dikecewakan pada akhirnya.
  • Tipe ini, Orangnya selalu merasa membutuhkan dukungan dari orang-orang sekitar.
  • Tipe ini pada dasarnya apa yang dinginkan juga sebenarnya tidak terlalu banyak, hanya saja orang pada tipe ini perlu menemukan seseorang yang bisa mengerti dirinya seratus persen, tidak perhitungan, tulus, dan bisa mencintai dirinya apa adanya saja, itu sudah cukup baginya.
  • Dalam hal percintaan, kenangan dan kepahitan di masa lalu adalah salah satu hal yang paling dilupakan oleh orang tipe ini. namun orang ini terkadang biasanya merasa ragu-ragu akan ada orang yang selalu menemaninya.


4. Memegang dengan satu tangan dan mengetik dengan jari telunjuk dari tangan lain
Memegang dengan satu tangan dan mengetik dengan jari telunjuk dari tangan lain
Hal ini menunjukkan bahwa;
  • Tipe kepribadian yang terakhir ini menujukkan bahwa orangnya lebih seringkali memilih untuk diam dan tidak berkata apa-apa, tetapi justru itulah letak daya tariknya.
  • Tipe ini adalah tipe orang yang rela berkorban dan tidak ingin orang lain sakit hati karenanya.
  • Tipe ini merupakan orang yang paling tidak bisa tahan melihat orang lain menangis karena dirinya dan pasti akan langsung kasihan dan memaafkannya apalagi jika orang pada tipe ini melihatnya menangis di depannya.
  • Tipe ini sebenarnya bukan orang yang sulit dimengerti.
  • Tipe ini orangnya juga sangat tidak menyukai keramaian karena menurut orang tipe ini tempat yang paling bagus adalah tempat yang nyaman dan tidak asing, dan begitu pula dengan masalah percintaan.
  • Dalam hal percintaan, Kelemahan terbesar orang pada tipe ini adalah hati yang mudah luluh, walaupun sudah tersakiti oleh kekasih, akan tetapi ketika pasangannya meminta maaf sambil menundukkan kepalanya sedikit, orang pada tipe inipun akan langsung memaafkannya dan menganggap itu adalah sesuatu yang tidak pernah terjadi.


Nah, sekarang sudah tahukan tipe-tipe orang yang bisa kita lihat dari cara memegang handphone.

Kalau kamu masuk ke tipe yang mana???

Tidak ada komentar:

Posting Komentar